Iplanchallenge.com – Bagi sebagian orang yang sudah tau cara mengatasi printer spooling memang dianggap mudah dan bisa dikerjakan sendiri. Namun beda lagi bagi mereka yang tidak begitu paham tentang teknologi, apalagi masalah printer.
Printer spooling sendiri adalah kondisi dimana error terjadi ketika sedang melakukan percetakan. Misalnya saja, ketika kalian sudah melakukan cetak dokumen, namun printer kembali lagi mencetak dokumen yang sama.
Masalah ini yang biasa disebut dengan kondisi printer spooling. Saat kalian mengalami masalah seperti ini tidak perlu bingung, sebab memang lumrah terjadi di berbagai jenis printer.
Maka dari itu, disini saya akan menjelaskan penyebab dan bagaimana cara mengatasi printer spooling yang benar. Yuk langsung saja simak informasinya di bawah ini!
Penyebab Printer Spooling

Sebelum kalian melakukan penanganan saat printer spooling, alangkah baiknya memahami penyebabnya terlebih dulu. Alasannya adalah supaya saat melakukan penanganan nantinya akan tepat dan tidak salah.
Pada dasarnya ada 7 penyebab umum yang bisa menjadikan printer spooling, antara lain:
1. Aliran Listrik Terhenti Sejenak
Penyebab pertama yang sering terjadi adalah aliran listrik yang terhenti sejenak. Kemungkinan besar saat printer mati sejenak dan kemudian nyala lagi, maka sangat memungkinkan terjadinya print spooling.
Alasannya cukup sederhana, sebab memori printer masih mendeteksi perintah sebelumnya. Akibatnya saat printer menyala lagi, maka akan melanjutkan tugas sebelumnya yang belum selesai.
Apabila listrik di kantor atau rumah kalian sering mati atau bermasalah, maka saya sarankan untuk menggunakan UPS. Karena jika sering menggunakan printer, maka UPS akan sangat membantu sebab dapat menstabilkan arus dan tegangan listrik.
2. Kabel Printer Tidak Terkoneksi
Selain disebabkan oleh aliran listrik yang terhenti sejenak, printer spooling juga bisa disebabkan oleh adanya kabel printer yang tidak terkoneksi. Alhasil ketika akan digunakan untuk mencetak, malah printer menjadi tersendat,
Maka dari itu, saat kabel sudah dibetulkan kembali, printer secara otomatis akan melanjutkan perintah sebelumnya. Hal inilah yang bisa menjadikan printer mengalami spooling.
3. Printer Digunakan Bersamaan
Apabila printer digunakan pada lingkungan kantor, biasanya akan banyak komputer yang terhubung dan berpotensi terjadinya spooling. Saat muncul perintah dari beberapa komputer untuk mencetak, ketika itu pula printer akan sedikit kewalahan untuk mendeteksi.
Note!
Disini saya sarankan jika hendak melakukan cetak dokumen, usahakan cetak secara bergantian.
Baca Juga: Posisi Warna Cartridge Canon
4. Terlalu Banyak Menggunakan Software
Ketika kalian ingin melakukan cetak dokumen, bisa saja terdapat banyak aplikasi lain yang sedang dibuka seperti adobe, coreldraw, microsoft dan lain sebagainya. Dengan begitu banyaknya aplikasi yang sedang dibuka akan menjadikan printer mengalami spooling.
Bisa saja tujuan kalian sambil menunggu proses pencetakan selesai digunakan untuk melakukan kegiatan lain. Akan tetapi cara ini bisa memperlambat kinerja komputer kalian, sebab ada beberapa aplikasi yang menyedot RAM cukup banyak.
Hal tersebut bisa mengakibatkan printer spooling, maka disini saya sarankan untuk fokus melakukan cetak dokumen untuk beberapa waktu.
5. Koneksi Nirkabel Terganggu
Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa sekarang ini printer bisa dihubungkan melalui nirkabel seperti WiFi, LAN dan lain-lain. Maka saya sarankan jika jaringan yang digunakan untuk menghubungkan sedang terganggu, usahakan tidak menggunakannya terlebih dulu.
Selain itu, sebelum melakukan pencetakan kalian bisa melakukan test kecepatan koneksi jaringan terlebih dulu. Tujuannya adalah untuk mencegah terjadi print spooling ketika cetak dokumen berlangsung.
6. Kinerja Printer Menurun
Penyebab printer spooling juga bisa dari umur printer yang sudah cukup lama dan jarang melakukan service. Maka dari itu, sebaiknya lakukan perawatan printer dengan baik agar tidak terjadi kerusakan komponen di dalamnya.
Note!
Apabila memang diperlukan, kalian bisa melakukan instal ulang driver printer menggunakan CD driver yang tersedia.
7. Printer Mencetak Tanpa Henti
Penyebab terakhir yang bisa menjadikan print spooling adalah mesin printer yang kalian gunakan sudah melakukan pencetakan dokumen tanpa henti. Tindakan ini bisa mengakibatkan printer mengalami spooling.
Memang idealnya kalian harus memberikan jeda waktu ketika selesai menggunakan printer untuk cetak dokumen banyak. Cobalah menunggu beberapa menit supaya printer bisa digunakan kembali.
Baca Juga: Begini Loh! Cara Mengatasi Cartridge Bocor (Ampuh)
Cara Mengatasi Printer Spooling

Jika kalian sudah memahami beberapa penyebab yang bisa menjadikan printer mengalami spooling. Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah melakukan perbaikan pada masalah tersebut.
Disini saya memberikan 3 cara mengatasi printer spooling yang bisa kalian coba, antara lain:
1. Restart Komputer (Laptop)
Cara pertama dan terbilang cukup mudah adalah melakukan restart pada komputer atau laptop yang kalian gunakan. Diharapkan dengan melakukan cara ini komputer akan memuat ulang dan menghapus perintah-perintah sebelumnya.
2. Reset Printer Spooler (Service MSC)
Jika cara pertama sudah kalian lakukan dan masih saja gagal, tenang saja sebab kalian bisa mencoba menggunakan reset printer spooler.
Berikut cara mengatasi printer spooling menggunakan service msc:
- Tekan Windows + R pada keyboard kalian, untuk membuka dialog run.
- Ketika service.msc dan klik tombol OK atau bisa menekan tombol Enter pada keyboard.

- Saat ada menu jendela yang muncul, cari Print Spooler dan Klik 2X untuk bisa menampilkan dialog Print Spooler Properties.

- Pada kotak dialog Print Spooler Properties (Local Computer) yang muncul, klik tombol Stop.

- Kemudian jalankan lagi atau buka dialog run dan ketik C:\Windows\System32\spool\printers lalu pilih OK.
- Pilih semua file yang terdapat pada folder printers dan hapus (delete).
- Lalu kembali lagi pada kotak dialog Print Spooler Properties (Local Computer), klik Start untuk mengulangi proses kembali dan pilih OK.

- Proses selesai.
3. Mengatasi Lewat Command Prompt (CMD)

Cara terakhir yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi printer spooling adalah melalui command prompt.
Berikut cara melakukan setting pada command prompt:
- Pertama, ketika Command Prompt pada search windows kalian.
- Ketik saja net stop spooler kemudian tekan tombol Enter pada keyboard untuk menghentikan (Stop) print spooler.
- Ketik lagi del /Q /F /S “%systemroot%\System32\Spool\Printers\*.*” tekan Enter pada keyboard untuk menghapus semua file pada folder printers.
- Terakhir, ketik lagi perintah net start spooler dan tekan Enter untuk memulai kembali (Start) print spooler.
Baca Juga: Rekomendasi Printer Bluetooth Terbaik (Paling Baru)
Kesimpulan
Nah, bagaimana apakah masalah printer spooling kalian sudah teratasi menggunakan cara yang saya berikan diatas? Namun pada dasarnya printer spooling akan jarang terjadi jika kalian menggunakan dan melakukan perawatan yang benar pada printer.
Semoga dengan adanya sedikit informasi yang saya berikan ini bisa sedikit membantu kalian dalam mengatasi printer spooling. Mungkin hanya itu saja, selamat mencoba dan semoga berhasil.
Cara Mengatasi Tinta Printer Tidak Keluar
Tips dan Cara Menggunakan Printer Infus
Daftar Printer Untuk Percetakan
Cara Infus Printer HP